Langsung ke konten utama

Inilah perbedaan biaya hidup di 20 negara

Berapa rupiah yang anda habiskan untuk memenuhi kebutuhan pangan selama 1 minggu? Tentu saja jawaban dari pertanyaan ini relatif berbeda tergantung sejumlah faktor yakni di daerah mana anda hidup, berapa penghasilan anda, bagaimana gaya hidup anda, dan berapa anggota keluarga yang anda hidupi. Biaya pengeluaran untuk kebutuhan pangan dari setiap keluarga di berbagai negara relatif berbeda, beberapa negara memiliki biaya hidup yang relatif tinggi, namun sebaliknya, beberapa negara menghabiskan biaya yang relatif rendah dalam memenuhi kebutuhan pangan-nya. Berikut ini adalah potrait yang menggambarkan biaya pengeluaran beberapa keluarga dari berbagai kota di berbagai negara yang berbeda. Foto-foto berikut menampilkan aneka makanan yang di konsumsi oleh satu keluarga untuk memenuhi kebutuhan pangannya selama 1 minggu. Foto-foto ini merupakan karya jurnalist dan photografer: Peter Manzel dan Faith d’Aluisio. Berikut adalah urutan foto dari keluarga dengan jumlah pengeluaran tertinggi sampai pengeluaran terendah.

1. Jerman

Untuk pengeluaran kebutuhan pokok selama 1 minggu, keluarga di jerman menghabiskan sebanyak $568 atau setara dengan Rp. 7.550.000.

lagaligo


2. Australia

di urutan kedua ada negara Australia, untuk pengeluaran kebutuhan pokok selama 1 minggu, keluarga ini menghabiskan sebanyak $428 atau setara dengan Rp. 5.680.000.

biaya hidup di Australia_lagaligo

3. Kanada

Di urutan ketiga ada Negara Kanada, dimana pengeluaran seminggu untuk mencukupi kebutuhan pangan satu keluarga (5 anggota keluarga) adalah sebesar $392 atau setara dengan Rp. 5.200.000


4. Norwegia

Tidak jauh berbeda dengan Kanada, keluarga di Norwegia menghabiskan sebanyak $375 atau
Rp. 5.020.000 untuk kebutuhan pangan satu keluarga.


5. Jepang

Selanjutnya ada negeri dengan julukan 'matahari terbit' atau Jepang. untuk pengeluaran kebutuhan pokok selama 1 minggu, keluarga di Jepang menghabiskan sebanyak $361 atau setara dengan
Rp. 4.797.000.

  

6. Karolina Utara (negara bagian di Amerika Serikat)

Diurutan ke-6 ada negara Karolina Utara dengan total $342 atau senilai Rp. 4.545.000 untuk menghidupi 4 orang anggota keluarga.


7. Italia

Di urutan ketujuh ada Negara Italia, dimana pengeluaran seminggu untuk mencukupi kebutuhan pangan satu keluarga adalah sebesar $295 atau setara dengan Rp. 3.900.000.


8. Kuwait

Selanjutnya ada negara Kuwait yang mengahabiskan total $252 atau setara dengan Rp. 3.350.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


9. Meksiko

Di urutan ke-9 ada Negara Meksiko, dimana pengeluaran seminggu untuk mencukupi kebutuhan pangan satu keluarga adalah sebesar $189 atau setara dengan Rp. 2.500.000.


10. Cina

Selanjutnya ada negara Cina yang mengahabiskan total $155 atau setara dengan Rp. 2.060.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


11. Polandia

Tidak jauh dari Cina ada negara Polandia dengan total pengeluaran sebesar $151 atau setara dengan Rp. 2.000.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.

12. Turki

Juga tidak jauh dari Polandia ada negara Turki dengan total pengeluaran sebesar $145 atau setara dengan Rp. 1.930.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


13. Bosnia

Di urutan ke-13 ada negara Bosnia dengan total pengeluaran sebesar $90 atau setara dengan
Rp. 1.196.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


14. Mesir

Di urutan ke-14 ada negara Mesir dengan total pengeluaran sebesar $78 atau setara dengan
Rp. 1.036.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


15. Guetemala

Tidak jauh berbeda dari Mesir, ada negara Guetemala dengan total pengeluaran sebesar $75 atau setara dengan Rp. 996.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


16. India

Selanjutnya ada negara India yang mengahabiskan total $45 atau setara dengan Rp. 598.000 untuk menghidupi 1 keluarga selama 1 minggu.


17. Ekuador

Selanjutnya ada negara Ekuador yang mengahabiskan total $32 atau setara dengan Rp. 425.000 untuk menghidupi 1 keluarga  (delapan anggota keluarga) selama 1 minggu.


18. Mali

Tidak jauh dibawah Ekuador ada negara Mali yang mengahabiskan total $30 atau setara dengan
Rp. 398.000 untuk menghidupi anggota 15 anggota keluarga selama 1 minggu.


19. bhutan

Selanjutnya ada Negara Bhutan yang hanya mengahabiskan total $3.20 atau setara dengan
Rp. 42.000 untuk menghidupi anggota 13 anggota keluarga selama 1 minggu. 


20. Chad

Di urutan terakhir adalah dengan biaya pengeluaran paling rendah yaitu Chad, sebuah negara yang terletak di Afrika tengah. untuk menghidupi anggota keluarga sebanyak 6 orang, keluarga di Chad hanya mengahabiskan total $1.20 atau setara dengan Rp. 16.000 untuk kebutuhan pangannya selama satu minggu.



Simak Semuanya dalam video kami di youtube. Ingatlah untuk subscribe channel kami dan share video-video di channel kami.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alat Musik apa yang paling susah untuk dikuasai? Ini urutannya

Pertanyaan ini sering kali terbesit di benak kamu yang lagi pusing memilih alat musik apa yang bagus dipelajari untuk pemula. Jangan salah pilih! Sesuaikanlah dengan tingkat kerumitan mempelajari instrument tersebut. Memilih alat musik untuk dipelajari tidak sama dengan seperti memilih kue di toko kue, untuk mendalami sebuah instrumen musik diperlukan komitmen, keseriusan, kerja keras dan waktu. Jangan sampai karena kamu sangat ingin bisa bermain saxophone hingga menghabiskan uang belasan juta dan akhirnya kamu menyerah karena kesulitan mempelajarinya. Untuk mempermudah kamu memilih instrumen yang tepat untuk dipelajari, ada baiknya kamu tahu tingkat kesulitan mempelajari instrumen tersebut, berapa budget yang dibutuhkan dan berapa lama komitmen waktu yang dibutuhkan untuk mempelajarinya. Berikut ini adalah urutan ranking instrumen musik dari yang paling mudah dielajari sampai yang terumit. Beberapa dari kamu yang sudah pengalaman dalam mempelajari instrumen dibawah ini bi

Pengalaman Seleksi Masuk ODP Mandiri

Kali ini saya akan mencoba sharing pengalaman masuk rekruitmen pegawai bank mandiri melalui jalur Officer Development Program atau disingkat ODP tahun 2017.  ODP mandiri adalah program akselerasi karir di bank mandiri. Ini memungkinkan kamu menggapai jenjang karir di industri perbankan dalam waktu yang relatif singkat, tentu saja ini kembali lagi tergantung dengan kemampuan dan kemauanmu dalam menggapainya! Seleksi masuk Bank Mandiri melalui tes ODP Bank Mandiri saat ini semakin bersaing, namun rangkaian tes-tes yang akan dihadapi jauh lebih sedikit dibandingkan tes ODP bank mandiri 3 atau 5 tahun yang lalu. Tes ODP bank mandiri yang akan saya share adalah rangkaian tes ODP mandiri terbaru yang sudah tidak menggunakan tes TOEFL maupun FGD atau LGD. Ceritanya, jadi setelah sekian lama melamar perkerjaan sana sini, saya mencoba memasukkan aplikasi permohonan pada program ODP mandiri melalui situs workable . Proses pendaftaran melalui workable juga memakan waktu y

FAQ Tentang ODP Mandiri

Sekarang kamu mulai tertarik untuk ikut ODP Mandiri? atau kamu sudah lulus semua seleksi namun masih memiliki pertanyaan mengenai ODP Mandiri? Good. Kali ini saya akan merangkum apa saja pertanyaan yang biasa diajukan oleh orang-orang tentang ODP mandiri. Simak FAQ tentang ODP Mandiri dibawah ini. Berapa lama training OPD mandiri berlangsung? Training ODP Mandiri berangsung selama kurang lebih 1 tahun, dimana pada 6 bulan pertama kamu akan dipersiapkan dengan pengetahuan mengenai perbankan secara teori di dalam kelas. Selanjutnya pada 6 bulan selanjutnya kamu akan ditempatkan di unit kerja Bank Mandiri sebagai motode pembelajaran yang bersifat magang. Kamu akan mendapatkan pengetahuan seara teori dna praktek dalam training ODP ini. Berapa Gaji ODP Mandiri? Untuk angkatan saya, gaji/uang saku selama training adalah sebesar Rp. 5.800.000,00 (untuk rekruitmen diawal tahun 2017), gaji/uang saku akan berbeda-beda tergantung dari kapan kamu masuk ODP Mandiri. Gaji akan